Glitter Words

Selasa, 13 Juli 2010

Coklat Panggang

Bahan Coklat Panggang:

  • 4 kuning telur ayam
  • 60 gr gula pasir
  • 75 gr cokelat masak pekat, tim hingga cair
  • 5 putih telur ayam
  • 1/2 sdt garam
  • 50 gr kacang mete, cincang, sangrai
  • 3 sdm mentega tawar
  • 1 sdm cokelat bubuk
Cara Membuat Chocolate Panggang:
  1. Kocok kuning telur dan gula pasir hingga kental, masukkan cokelat, aduk rata.
  2. Kocok putih telur dan garam hingga kaku. Masukkan adonan putih telur sedikit demi sedikit ke dalam adonan cokelat. Tambahkan kacang mete sangrai. Aduk rata.
  3. Panaskan mentega dalam wajan anti lekat hingga mencair. Tuang adonan putih telur dan cokelat, ratakan hingga menutupi dasar wajan. Masak hingga setengah matang atau sampai terbentuk busa pada permukaannya. Angkat.
  4. Panggang dalam oven yang sudah dipanaskan selama 20 menit hingga berwarna kuning kecokelatan dan matang. Angkat.
  5. Potong menjadi 4 bagian, taruh tiap bagian di atas piring saji.
  6. Sajikan sebagai teman minum teh atau kopi panas.

Untuk 4 porsi

Nilai gizi per porsi
Energi: 295 Kal
Protein: 9,9 gr
Lemak: 22,3 gr
Karbohidrat: 26,3 gr

WAFEL COKLAT

Bahan :
200gr tepung terigu
25gr coklat bubuk
1sdt baking powder
¼ sdt garam
100gr gula pasir
300ml susu cair
4 kuning telur
50gr mentega cair
2 putih telur kocok kaku

Cara membuat :
1. Campur tepung terigu dgn coklat bubuk, baking powder, garam dan gula pasir, aduk rata
2. Masukkan susu cair dan kuning telur, aduk rata tambahkan mentega cair, aduk rata
3. masukkan putih telur yang sudah dikocok kaku, aduk rata dan diamkan selama 15 menit
4. siapkan cetakan wafel, olesi dgn sedikit mentega, tuangkan adonan hingga hamper penuh dan matangkan.
5. sajikan hangat

Untuk 16 potong

Senin, 21 Juni 2010

Chocolate

Film yg satu ini genre nya aksi,,keren bgt ni cwe kungfu plus tinjuannya,,hehehe... cwe ini harus ikut bertarung demi mengumpulkan duit buat bayar hutang ibunya yang sakit kena kanker,ya begitulah singkat ceritanya,,klo mau tau lebih jelas dan kenapa film ini di kasih judul chocolate nonton aja ya,,hehehe...aku ja belum nonton seh,hihi...lum sempet.

Charlie and the chocolate Factory


film yang RUAR BIAsA... yeah, ini juga film yang diangkat dari sebuah buku yang ditulis oleh pengarang favorit anak sedunia, Pak Roald Dahl. Film spesial penutup Libur 6 hari, 20-25 Desember 2007. hahahaha... dah ah, xilahkan yang ga pernah nonton, nonton aja ^^ .. yang udah pernah nonton, mau nonton lagi.. Xelamat Nonton Kembali ... uda jadul seh...tapi tetep keren!!!!

Coklat Stroberi

Sutradara : -
Pemain : Nadia Saphira, Nino Fernandez, Mario Merdithian, Marsha Timothy
Produksi : – @ 2007

Sejak menonton launching album soundtrack film Coklat Storberi di salah satu stasiun TV swasta ini, saya langsung ingin menonton filmnya. Apalagi begitu mendengar nama Upi Avianto disebutkan sebagai penggagas cerita ini. Secara Upi selalu ciamik dalam meracik cerita khas remaja dan anak muda jaman sekarang, dengan tren yang tidak pernah ketinggalan. Pertama kali, Upi memukau saya dengan 30 Hari Mencari Cinta yang bagi saya ceritanya “keholiwud-holiwudan”; ringan-mengalir namun tidak dangkal.

Kembali di Coklat Stroberi, Upi mengangkat isu ter-anyar abad ini—meski nggak baru-baru amat, tapi Upi selalu punya sesuatu yang segar dalam setiap cerita yang dibuatnya.

Coklat Stroberi merupakan teori—khususnya di film ini—tentang kepribadian seorang laki-laki: coklat melambangkan sisi maskulin, dan stroberi sebaliknya—sisi feminin. Adalah Desta (Nino Fernandez) yang memegang teguh teori Coklat Stroberi. Memiliki kekasih se-posessive Aldy (Mario Merdithian), Desta mesti pandai-pandai menutupi jati dirinya dengan teori itu. Terlebih mereka berdua kini tinggal serumah dengan dua orang perempuan sebaya mereka, Key (Nadia Saphira) dan Citra (Marsha Timothy).

Berbeda dengan Desta, Aldy lebih cenderung ‘pasrah’ dengan keadaannya. Bahkan dia sudah tidak sungkan menunjukan perhatiannya pada Desta di depan kedua gadis cantik yang nampak selalu ‘memperhatikan’ mereka. Tingkahnya yang tidak bisa menutupi statusnya dengan Desta membuat diri kedua gadis yang mulai jatuh cinta pada mereka, berdebar kencang karena curiga.

Perkenalan antara Desta dengan Key menumbuhkan benih-benih rasa diantara mereka. Key yang sempat dongkol karena gagal casting sinetron dan nyaris diusir dari kontrakan itu—karena tidak mampu membayar, merasa sangat terhibur dengan segala perhatian Desta—yang awalnya dilakukan Desta hanya mempraktikkan teori Coklat Stroberi itu. Dan semakin hari, hubungan mereka semakin dekat.

Adapun Citra yang naksir Aldy, tetap harus gigit jari karena Aldy tidak memperdulikannya sama sekali. Karena pada saat itu, Aldy semakin resah, takut kehilangan Desta yang mulai berpaling pada Key.

Jika memang Aldy adalah sosok yang mewakili si Stroberi, maka Desta mungkinlah si Coklat Stroberi. Lalu kamu sendiri?

Untuk sebuah drama komedi, film ini cukup menghibur. Hanya mungkin akan ada semacam perasaan ‘kurang sreg’ dengan sosok Aldy yang gemulai. Namun hal itu tertutupi dengan wajah dan penampilan Nadia Saphira yang semakin bersinar di dunia perfilman. Dan siap-siap, di akhir cerita, Fauzi Baadila membuat kejutan kecil yang lumayan menggegerkan dan menggemparkan seisi gedung bioskop. Menutup cerita ini dengan perasaan yang kembali tenang setelah cukup dicampur-adukkan di sepanjang alur.

Meskipun tidak disutradarai langsung oleh Upi Avianto, kesan Upi-nya sangat terasa di film yang katanya terinspirasi dari Brokeback Mountain ini. Well, sukses buat Mbak Upi Avianto. Saya tunggu karya-karya segarmu selanjutnya.


Brownies Fudge

Yg suka brownies....nih asyk jg wat di coba,,Lezat dan menggoda :)

Bahan-Bahan :
450 gram dark chocolate
300 gram mentega tawar
400 gram gula pasir halus
1 sendok teh vanili bubuk
4 butir telur ayam
250 gram white chocolate
300 gram tepung terigu
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh baking powder
50 gram white chocolate (bahan hiasan)

Cara Mengolah :

Menbuat Hiasan:
1. Tim 50 gram white chocolate hingga leleh.

Membuat Brownies:
1. Cincang kasar dark chocolate.
2. Cincang kasar white chocolate.
3. Ayak tepung terigu, garam dan baking powder.
4. Panaskan oven hingga mencapai suhu 180 derajat Celcius.
5. Siapkan loyang 24x24x3 cm, olesi mentega, taburi dengan tepung terigu.
6. Tim dark chocolate dan mentega tawar diatas api kecil sambil diaduk sekali-sekali, hingga leleh. Angkat.
7. Aduk rata gula pasir dan dark chocolate leleh. Masukkan vanili, aduk rata.
8. Tambahkan telur satu per satu, sambil aduk rata.
9. Masukkan tepung terigu ayak sedikit demi sedikit, aduk searah rata.
10. Tambahkan white chocolate cincang, aduk rata.
11. Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan. Panggang dalam oven panas selama 45 menit hingga matang. Angkat dan biarkan dingin.
12. Potong-potong, hias dengan hiasan, dan Brownies Fudge siap untuk disajikan

Disajikan Untuk : 6 Orang

Smoothies Cokelat Stroberi

yummmmie...!!! Yang ini nih yang bikin kita ngiler di siang hari bolong,cobain yuk!!?

Bahan:

  • 12 buah stroberi, masing-masing dibelah 2
  • 75 cc susu cokelat kental manis
  • 3 sekop es krim vanila

Hiasan:

  • 2 sekop es krim vanila
  • 2 buah stroberi segar

Cara Membuat:

  1. campur stroberi, susu dan es krim, haluskan dengan blender
  2. tuang ke gelas, beri satu sekop es krim dan potongan stroberi segar.

Chocolate French Toast


Nah klo yang ini buat para pecinta coklat yang tetap ingin sarapan dengan menu utamanya coklat,,hehehe...puas-puasin deh hari-hari mu dengan makan coklat setiap saat,,WokEEE!!!


Bahan membuat chocolate french toast:
1 gelas susu coklat
2 butir telur
2 sendok teh mentega
8 potong roti tawar
Gula pasir
whipped cream
chocolate
strawberry segar

Cara membuat chocolate french toast:

  • Aduk susu coklat dan telur dalam wadah
  • Lelehkan mentega di atas pan datar yang anti lengket
  • Celupkan roti ke dalam adonan susu
  • Panggang diatas pan dengan sedikit mentega tadi
  • Lakukan di kedua sisi roti hingga bewarna kecoklatan
  • Taburkan gula pasir
  • Hias dengan whipped cream, coklat atau strawberry segar
Ayo Beritahu Teman Resep Ini :
  • Facebook
  • TwitThis
  • Digg
  • del.icio.us
  • Google
  • StumbleUpon
  • Technorati
  • Yahoo! Buzz
  • Reddit
  • Live


Minggu, 20 Juni 2010

Wedang Coklat

Oya, sebentar lagi kan bulan puasa,, ni ada resep minuman hangat yg menyegarkan cocok diminum Saat cuaca dingin, wedang coklat yang rasanya pekat ini pas buat sajian buka puasa atau penutup santap sahur. Agar makin oke, pilih cokelat yang bagus mutunya yaaa..... Hirup selagi hangat mengepul!

weeeh...mantep dah!!!

Bahan:
1 liter susu segar
50 g cokelat bubuk
100 g cokelat masak pekat, potong-potong
100 g gula pasir
3 cm jahe, memarkan
3 butir cengkih
3 cm kayu manis
1/2 sdt adas manis
1/2 sdt merica hitam butiran

Hiasan:
Potongan Almont

Cara membuat:
# Masak susu bersama semua bahan.
# Aduk-aduk hingga cokelat meleleh dan gula larut. Didihkan kembali.
# Biarkan mendidih selama 5 menit. Angkat. Saring.
# Tuang ke dalam gelas-gelas saji. Taburi potongan Almont. Sajikan segera.

Untuk 4 gelas


Cokelat Panas

Bahan-bahan:
1/2gelas susu tanpa lemak
1-2sendok makan gula
1 1/2sendok makan cokelat masak
1gelas air mendidih

Cara Mengolah:
1. Campurkan susu, gula dan cokelat dalam sebuah mug atau gelas.
2. Masukkan air mendidih, aduk rata.
3. Hias dengan krim (whipped cream), sesuai selera.
4. Sajikan hangat.

Disajikan Untuk: 1 Orang

Sumber: www.my-meals.com

Chocolate Mousse

hmmm...yummie... kalian patut coba neh resep yg satu ini,cocok wat santapan di siang hari sebagai cuci mulut ato sekedar ngemil,,hehehe...sambil nonton TV ato nyantai-nyantai di rumah...

Bahan :

  • 200 gram dark chocolate/cooking chocolate
  • 125 ml air hangat
  • 3 butir telur
  • 40 gram gula pasir
  • whipped cream

Cara membuat :

  • Potong-potong chocolate hingga berbentuk pecahan kecil-kecil
  • Tempatkan chocolate tersebut dalam wadah/mangkok
  • Tambahkan air hangat kedalam wadah/mangkok tersebut
  • Ambil panci dan masukan air, lalu masak hingga mendidih
  • Biarkan api tetap kecil
  • Mangkok atau wadah yang berisi coklat di hangatkan di atas panci yang berisi air mendidih.
  • (Jaga jangan sampai air masuk kedalam wadah berisi coklat atau wadah menyentuh pinggiran panci)
  • Biarkan coklat meleleh
  • Angkat wadah coklat tadi dari atas panci air mendidih
  • Aduk coklat yang meleleh dengan mixer hingga terlihat mengkilap
  • Biarkan agak dingin
  • Tambahkan kuning telur kedalam coklat tersebut, aduk hingga rata, sisihkan
  • Putih telur diaduk dengan mixer hingga mengembang dan kaku
  • Masukan gula pasir dan aduk hingga rata.
  • Masukan adonan putih teur ke dalam adonan coklat, aduk hingga rata
  • Masukan mousse chocolate tersebut kedalam 6 buah gelas, dinginkan dalam freezer selama 2 jam
  • Sajikan dingin
Ayo Beritahu Teman Resep Ini :
  • Facebook
  • TwitThis
  • Digg
  • del.icio.us
  • Google
  • StumbleUpon
  • Technorati
  • Yahoo! Buzz
  • Reddit
  • Live

COKLAT ISI


Ada demo dari produk coklat baru, buat penggemar coklat cocok nih buat teman minum teh yang pahit, cemilannya coklat ini.. sebenarnya namanya chocolate fruit and nut praline, tapi biar gampang coklat isi aja deh..

Bahan :
▪175 gr dark cooking
▪375 gr susu evaporated
▪45 gr butter
▪300 gr gula halus
▪150 gr kacang mede
▪125 gr buah cherry merah dan hijau peras airnya
▪30 gr kismis

Cara membuat :
■susu - butter - gula dimasak sambil terus diaduk, ketika sudah menyatu +/- 115 C temperaturnya, angkat
■masukkan dark cooking aduk hingga menyatu, lalu tambahkan bahan2 isi.
■tuang ke cetakan yang sudah dioles mentega
■simpan di freezer sampai kaku, potong2 ketika hendak disajikan.

Template Design by icha julliand